Recent Post


[Preview K-Movie] A Moment to Remember

Do you want to share?

Do you like this story?

Tadi Habis nonton film ini, sampai bercucuran air mata plus keringet.. (wkwkwk.., lebay). Jadi mau share dikit buat my beloved rf.. Apa malahan dah pada nonton? Buat yang belom. Langsung aja ya...

Di stasiun kereta api tampak seorang gadis sedang menunggu seseorang dengan gelisah, tapi seorang yang ditunggu tak kunjung datang hingga larut malam dan semua kereta sudah lewat. Dengan langkah gontai dan sedih (bahasanya lebay banget dech) si gadis memutuskan untuk pulang dan membuang 2 tiket yang dipegangnya sejak tadi, mungkin kelamaan nunggu jadi haus ni gadis dan pergi ke minimarket untuk membeli minuman kaleng, saat akan keluar masuklah seorang laki-laki ke dalam minimarket tanpa berkata-kata laki-laki ini langsung mengambil minumannya dan kemudian meminumnya. Su Jin yang merasa tak kenal dengan laki-laki tersebut hanya memandang dengan tatapan heran dan marah.
Singkat cerita, Su Jin diajak ayahnya pergi ke tempat kerja sang ayah, berhubung ayah Su Jin ini seorang kontraktor jadi kerjanya bangunan-bangunan gitu dech. Karena terlalu kotor Su Jin tidak ikut ayahnya keluar dan tetap di dalam mobil. Di atas banyak pegawai yang marah dengan seorang arsitek yang menyuruh membongkar sebagian lantai yang sudah jadi karena dianggap nggak sejajar, ayah Su Jin yang baru datang langsung menanyakan pada sang arsitek tapi arsitek ini tetep ngotot mau membongkar dan menyuruh membenarkan lagi lantainya sambil berlalu meninggalkan pekerja yang marah. Di dalam mobil Su JIn melihat seorang lelaki kumal melewatinya, dan dia ingat bahwa lelaki tersebut adalah orang sama dengan lelaki yang mengambil minumannya. Su Jin mulai tertarik dengan laki-laki ini setelah kemarin diselamatkan dari jambret (dikorea juga ada jambret ya...), mereka akhirnya saling suka dan memutuskan untuk berpacaran. Hari demi hari mereka lalui bersama, tapi cinta mereka berbentur restu dari orang tua Su Jin yang mengenal Chul Soo (dari tadi ternyata belum nyebutin namanya. Mian...) sebagai lelaki yang urakan. Karena tidak direstu Su Jin stress (pake acara pingsang segala), yang membuat orang tua Su jJn merestui hubungan mereka dan akhirnya menikah.
Su Jin dan Chul Soo hidup bahagia, dan Chul Soo juga sudah mendapatkan kontrak besar setelah mendapatkan rekomendasi dari sang mertua. Tapi kebahagian itu tak berlangsung lama, Su Jin menjadi pelupa yang akhirnya mengantarkannya pada kenyataan bahwa dia menderita penyakit Alzaimer.

Mau tau kisah selanjutnya.. Apakah Soo Jin akan sembuh dari sakitnya dan hidup bahagia kembali dengan Chul soo atau kah akan berakhir dengan sad ending?

A moment to remember a.k.a Nae meorisogui jiugae sendiri merupakan film lama, yang dirilis 5 November 2004.
Directur: Lee jae han
Produser: Cha seoung jae
Penulis: Lee jae han, Kim yeon ha.
Dibintangi oleh:
Jung woo sung sebagai Chul soo
Sohn Ye jin sebagai Su jin (personal taste)
Musik: Kim tae won
Cinematografi: Lee jun gyu
Editor: Steve m choe, Ham sung wong
Distributor: CJ Entertaiment

Cre: wikipedia

BACA JUGA SINOPSIS LAINNYA



0 comments:

Post a Comment


Friend Link List