Recent Post


[Sinopsis] Kurosagi Episode 3

Do you want to share?

Do you like this story?

Yang nunggu Kurosagi silahkan, bagi yang sudah lupa ceritanya dapat membaca kembali Episode 1 dan Episode 2 dulu ya....
Pada pagi hari Kurosagi ingin memberi makan kucingnya, ia pun memanggil sang kucing... “Oi...” ^^ namun sang kucing tidak ia temukan di dalam kamarnya. Dan apa kalian tahu kenapa Kurosagi tidak dapat menemukan kucingnya???... karena sang kucing justru berada di kamar Tsurara.. dan sedang asik makan... hhahhahhahahhaha.....
Tsurara pun bergegas pergi dan membawa keluar sang kucing, dan saat meletakan sang kucing di lantai, Kurosagi keluar dari kamarnya. Mereka (TsuKuro) pun beradu pandang, dan memori malam sebelumnya pun terlintas.
Lalu Kurosagi menyapa Tsurara dengan sinis.. ia lagi-lagi memanggil Tsurara dengan sebutan ‘gadis miskin’.

Tsurara pun bergegas menuruni tangga apartemen mereka,lalu...
Kurosagi : “Sudah ku bilang jangan memberinya makan seenak mu”
Tsurara : “Jangan ikuti aku...”
Kurosagi : “Aku hanya mau mengambil koran....., apa kau sudah tahu ke mana kau akan pindah?”
Tsurara : “Biar aku jelaskan, aku sudah membayar sewa untuk 6 bulan!”
Kurosagi : “Huh?... apa kau sebegitu inginnya tinggal di sini?”
Tsurara : “Tentu saja tidak!”
Kurosagi : “Oh, jadi karena kau tidak mempunyai uang untuk pindah?, apa mau aku pinjami uang untuk mu, ...gadis miskin???”
Tsurara : “Tidak perlu, aku akan pergi ke interview kerja sekarang”
Kurosagi : “Pastikan kau tidak akan gagal...”
Tsurara : “Kau!”
Setelah Tsurara bergegas pergi... lalu muncul Yukari dari balik garasi.... Ia datang untuk berterima kasih kepada Kurosagi karena telah membantunya. Selain itu Yukari juga datang untuk meminta Kurosagi membantu temannya yang bertemu dengan seorang penipu.

Penipu tersebut adalah Shimizu... seorang pencuri perhiasan... aksi pencurian ia lakukan dengan memanfaatkan orang lain, dengan alasan ingin memberikan hadiah kejutan di hari ulang tahun anaknya... ia meminta teman Yukari tersebut untuk menemaninya ke dalam toko perhiasan dan memilihkan cincin untuk hadiah anaknya..... dan aksi pencurian pun terjadi...

Walau sang teman tersebut tidak mengerti apa-apa tentang rencana pencurian tersebut, namun karena ia tidak ingin merasa bersalah. Akhirnya ia pun membayar sebesar 3 Juta Yen sebagai ganti rugi atas ‘hilangnya’ cincin tersebut kepada toko perhiasan. Kurosagi pun menawarkan ‘jasanya’ untuk menipu penipu tersebut.

Di lain tempat, Tsurara yang sedang melakukan interview kerja di toko kopi akhirna ia mendapatkan part time job di toko kopi tersebut.
Sementara di Restoran Katsuragi, Kurosagi menemui Katsuragi-san untuk meminta informasi tentang sang penipu (Shimizu Tadayuki).

Kurosagi segera memulai ‘investigasinya’, kali ini ia menyamar sebagai pemulung. Kaya’nya sih dia lagi jadi pemulung...*bimbang hahahhaha*
Di perpustakaan... Yukari bercerita kepada Tsurara bahwa Kurosagi akan menipu seorang penipu yang telah menipu temannya. Ternyata Yukari sengaja mencari orang-orang yang telah ditipu oleh penipu. Ya ampun nih cewek niat banget deh dan hal itu ia lakukan agar dapat bertemu dengan Kurosagi Yukari pun menjelaskan pada Tsurara .
Dan untuk melancarkan aksi penipuannya, Kurosagi pergi ke sebuah Wedding Organizer (WO) bernama white bridal dan bertemu dengan salah satu karyawan WO bernama Shouma Takashi dan Kurosagi menyamar sebagai pelanggan yang akan segera menikah bernama Shimazaki.
Di lain tempat saat ia menemui sang penipu(Shimizu)... Kurosagi menggunakan identitas Souma-san. Dan beginilah penampakan Kurosagi sebagai karyawan WO bernama Shouma-san, penampakannya ga berbeda jauh dari Shimazaki...

Kurosagi mengaku sebagai salah satu karyawan dari White Bridal dan ingin mengajak Shimizu untuk bekerjasama, Shouma (Kurosagi) meminta Shimizu untuk membantunya mempersiapkan cincin untuk salah satu pelanggan di White Bridal. Namun Shimizu tidak mudah mempercayai bahwa ‘Shouma-san’ yang ia temui adalah salah satu karyawan dari White Bridal, saat ia pergi ke belakang ia pun berusaha menyelidiki kebenaran identitas Shouma-san dengan menelepon ke White Bridal.
Wah... disini ok deh cara penyelidikan yang Shimizu lakuin.. dari nanya apa Shouma-san ada di kantor atau ga??? Trus apa manager Isobe-san ada di kantor atau ga???... (dia nyari nama secara random)
Sampai akhirna Shimizu balik ke lobi buat nemuin Kurosagi lagi... investigasi masih terus berlanjut....
Shimisu : “Shouma-san... maaf membuat mu menunggu... ah... oh iya apakah Isobe-san, manajer mu adalah orang yang bekerjasama denganku sebelumnya???”
Shouma (Kurosagi) : (jawab sambil mikir...) “Isobe???”
Shimisu : “Iya..Isobe-san”
Shouma (Kurosagi) : “Shimizu-san... sepertinya kau salah, karena tidak ada karyawan yang bernama Isobe-san di perusahaan kami.”
Shimizu : “Ah... benarkan? Oh Isobe-san bukan dari White Bridal y?...maaf”
Dan jawaban Shouma (Kurosagi) tersebut sepertinya cukup membuat Shimizu percaya dan kalian tahu kenapa Kurosagi bisa mejawab dengan tepat???. Karena Kurosagi ternyata punya listing karyawan White Bridal... *geleng-geleng...*

Di pertemuan selanjutnya, Shimizu memperlihatkan sebuah cincin kepada Shouma (Kurosagi) dan transaksi penjualan pun dilakukan. Shouma (Kurosagi) memberikan 1,1 juta Yen kepada Shimizu sebagai pembayaran, Shouma (Kurosagi) pun bergegas izin pergi karena ingin menemui costumer lain di lantai 5 dan meminta Shimizu untuk tetep tinggal di lobby karena nanti ia akan kembali lagi untuk membicaraan permintaan White Bridal selanjutnya.
Dan kalian tahu apa yang Kurosagi lakukan di Lantai 5??? Ini dia... cuma buang-buang waktu.....Hahahhahhaha
Setelah beberapa jam kemudian (ga yakin juga sih ini sampe berjam-jam atau ga... XD)... Kurosagi pun bergegas turun kembali untuk melancarkan aksinya... bertemu dengan Shimizu lagi.
Yukari menemui Kurosagi di depan apartemennya dan ingin membahas tentang rencana Kurosagi selanjutnya. Yukari bilang bahwa ia ingin mendengarkan detail dari rencana Kurosagi di dalam kamar Kurosagi... hahhaha nih ce agresip aja...
Tsurara pun muncul... Yukari bilang banyak yang ingin ia ketahui dari Kurosagi, apa yang ia sukai? makanan kesukaannya? hewan favorit? Keluarga dan saudaranya? dll’.
Kurosagi pun menghentikan langkahnya saat mendengar kata ‘keluarga dan saudara’. Tsurara pun teringat dengan perbincangan antara Kurosagi dan detektif sebelumnya.

Ternyata kerjasama antara Shimizu dan Shouma (Kurosagi) terus berlanjut, kali ini Shouma (Kurosagi) meminta Shimizu untuk mempersiapkan cincin bernilai 50 juta Yen.
Di lain tempat Tsurara mendapatkan tugas untuk mengantarkan biji kopi ke sebuat restoran, ia pun melihat Kurosagi keluar dari restoran tersebut.

Di dalam restoran, Tsurara bertemu dengan Hayasa-san. Tsurara pun bertanya tentang Kurosagi pada Hayasa, dan Hayasa-san pun menjawab bahwa pria yang barusan adalah pelanggan mereka. Dari balik cermin, Katsuragi-san memperhatikan Tsurara.
Di minimarket, Kurosagi bertemu dengan Tsurara yang sedang berbelanja, saat itu Tsurara sedang memilih makanan kucing. Kurosaki pun mendekati Tsurara.. dan bertanya mengapa ia membeli makanan kucing???

Tsurara pun mengelak dengan bilang bahwa ia hanya melihat-lihat saja (sambil mengembalikan makanan kucing yang ada di keranjangnya ke rak minimarket hahahahahahah...)
Dan saat keduanya diperjalanan pulang, Kurosagi meminta Tsurara untuk tidak mengikutinya (hahahhaha.... padahal mah bukan ngikutin.. tapi mang karena mereka tinggal di lokasi yang sama, makanya jalanannya sama juga y...)
Sampai akhirnya Tsurara mengatakan bahwa ia melihat Kurosagi keluar dari sebuah restoran mahal. Kurosagi menghentikan langkahnya saat mendengar kata-kata Tsurara. Dan Kurosagi makin terkejut saat Tsurara bilang bahwa ia diberitahu bahwa Kurosagi adalah pelanggan di restoran Katsuragi. Tsurara menjelaskan bahwa saat ia akan mengantarkan kopi ke sana. Ia melihat Kurosagi keluar dari restoran tersebut. Kurosagi pun langsung mengalihkan topik pembicaraan dan langsung pergi.

Tsurara menceritakan kejadian malam tersebut kepada Yuuko, dan pembicaraan dengan Yuuko membuat Tsurara mencoba mencari informasi tentang Kurosagi, mengapa Kurosagi menjadi seorang penipu? namun Kurosagi pernah bilang bahwa ia sangat membenci para penipu???.

Tsurara pun mulai mencari informasi tentang penipuan yang pernah terjadi kepada keluarga Kurosaki. Tsurara pun menemukan artikel tentang pembunuhan yang terjadi pada keluarga Kurosaki. Di artikel tersebut tertulis bahwa, tersangka Kurosaki membunuh istri dan anak perempuannya lalu bunuh diri. Pembunuhan itu dilatar belakangi oleh penipuan yang menimpa sang ayah. Dan dalam tragedi itu hanya anak laki-lakinya yang hidup. Kejadian tersebut terjadi 6 tahun yang lalu.. dan penipu yang telah mengakibatkan kejadian tersebut tidak ditahan.
Tsurara pun teringat akan kata-kata Kurosagi dulu kepadanya...
“Hukum tidak dapat melindungi orang-orang”
Dan perkataan Kurosagi kepada pamannya..., “Bila kau tidak bisa hidup untuk keluargamu, janganlah kau menjadi seorang ayah!”
Dan Kurosagi pernah mengatakan bahwa ia akan menghancurkan semua Shirosagi di dunia ini.

Di pagi harinya saat bertemu Yukari di kampus, Yukari menceritakan bahwa penipuan kepada penipu perhiasan tersebut akan Kurosagi selesaikan hari ini. Tsurara pun tidak berkomentar apa pun tentang penjelasan Yukari tersebut. Yukari pun bingung, mengapa Tsurara tidak seperti biasanya?... Saat mendengar penipuan yang akan Kurosagi lakukan biasanya Tsurara akan berkata “Tidak baik untuk melanggar hukum!”. Sepertinya artikel yang Tsurara temukan telah membuat Tsurara mulai menyadari mengapa Kurosagi menjalani hidup seperti sekarang.

Kurosagi menelepon Shimizu untuk menanyakan tentang cincin yang telah mereka bicarakan sebelumnya, mereka pun membuat janji untuk bertemu di lobby hotel, tempat mereka biasa bertemu.
Kurosagi juga menelepon Shouma-san asli untuk mengajaknya bertemu.
Di Lobby hotel... Shimazaki (Kurosagi) menemui Shouma-san terlebih dahulu, Shimazaki dan calon istrinya ingin agar White Bridal yang mengurusi pernikahan mereka. Shimazaki (Kurosagi) berkata bahwa hari ini ia meminta calon ayah mertuanya untuk datang juga, ia bilang bahwa calon ayah mertuanya tidak begitu bahagia akan pernikahan ini. Dan disaat bersamaan Shimizu pun masuk ke dalam lobby hotel.
Shimazaki (Kurosagi) meminta waktu untuk pergi dan meminta Shouma-san untuk menunggunya sebentar. (Di depan Shouma-san, Kurosagi berperan sebagai Shimazaki, dan saat di depan Shimizu, Kurosagi berperan sebagai Shouma-san). Shouma-san (Kurosagi) pun bergegas menemui Shimizu. Shimizu bertanya apakah Shouma (Kurosagi) membawa seseorang bersamanya hari ini??? Shouma (Kurosagi) pun mengarahkan pandangannya kepada Shouma asli dan bilang kepada Shimizu bahwa orang tersebut (Shouma asli) adalah asistennya. Shouma asli pun yang melihat Shimizu memandangnya dari kejauhan langsung berdiri dan memberi salam dengan membungkukkan badannya kepada Shimizu. Shouma (Kurosagi) bilang kepada Shimizu bahwa ia meminta asistennya tersebut untuk membawa uang cash dan saat Shimizu melihat ke arah ‘sang asisten’, ‘sang asisten’ sedang memegang koper ini.

Di luar apartemen, Kashima-san datang ke tempat tinggal Kurosagi, ia menghampiri Tsurara dan bertanya pada Tsurara apakah ia mengenal Kurosagi secara personal???. Kashima-san memberikan kartu namanya pada Tsurara dan meminta Tsurara untuk menghubunginya bila ia menemukan hal-hal yang janggal. Saat Kashima-san akan pergi, Tsurara menghampirinya dan bertanya tentang kasus 6 tahun yang lalu, namun Tsurara segera menarik kata-katanya dan bergegas pergi menuju apartemennya.

Di lobby hotel, Shimizu memperlihatkan cicin yang akan ia jual kali ini. Shouma-san asli menuju ke arah tempat duduk Shimazaki (Kurosagi) dan Shimizu. Shouma (Kurosagi) pun meminta kepada Shimizu untuk membawa cincin tersebut untuk ditunjukan kepada pelanggannya, ‘sang pelanggan’ sedang berada disalah satu suite room di hotel tersebut. Lalu Shimazaki (Kurosagi) menghampiri Shouma asli, ia meminta Shouma asli untuk menunggunya sebentar lagi, karena ayah dan ibunya sedang menunggunya di atas. Namun tiba-tiba, Shimizu meminta Shouma asli untuk duduk bersamanya sambil menunggu Shimazaki/Shouma gadungan kembali, mereka pun duduk bersama dan Kurosagi meninggalkan mereka berdua.

Shouma asli berusaha membuka pembicaraan saat duduk bersama dengan Shimizu
Shouma : “Ano... bolehkan saya bertanya berapakah umur putri tuan?”
Shimizu : “Putri??...ah kau sungguh tahu bagaimana berbicara...putri kami 10,2 karat”
Shouma : “10,2 karat?!.... ah.... bila di hitung dalam tahun?...”
Shimizu : “Tahun?.. kau tidak dapat menghitungnya dengan standar tahun, tetapi kau bisa menilainya dengan harga”
Shouma : “Harga?”
Shimizu : “50 Juta Yen”
Shouma : “50 juta Yen?!...wah benar-benar putri yang sangat berharga”
Shimizu : “Tepat sekali... hahhahhha”
Karena Shouma (Kurosagi) tidak juga kembali, Shimizu pun bertanya kepada Shouma asli mengapa Shouma (Kurosagi) begitu lama???. Shouma pun menjawab, apa mungkin telah terjadi sesuatu dengan ayahnya??... dan dsinilah Shimizu mulai menyadari bahwa dirinya tertipu. Shimizu mengambil koper Shouma asli secara paksa, namun saat ia buka koper tersebut hanya berisi majalah-majalah.
Keributan pun terjadi, para petugas keamanan hotel berusaha menangkap dan mengamankan Shimizu.
Sementara Kurosagi berhasil keluar dari hotel tersebut dan melaporkan Shimizu kepada polisi.

Kurosagi menyerahkan cincin curiannya kepada Katsuragi dan saat akan pergi Katsuragi menawarkan apakah Kurosagi ingin kopi? karen ia baru saja membeli biji kopi yang bagus. Kurosagi mengerti kemana arah pembicaraan tersebut.
Kurosagi : “Aku mengerti, Aku tidak akan membiarkan ia kemari lagi”
Katsuragi : “Cara yang lain adalah, kau jangan datang lagi kemari”
Kurosagi pergi dari restoran Katsuragi.
Saat kembali ke apartemen, Kurosagi bertemu dengan Tsurara yang berada di depan halaman bersama dengan kucingnya.
Tsurara : “Aku...”
Kurosagi : “Kau ingin menjadi jaksa kan??? Tidak heran kalau kau hanya menggunakan logika untuk mengajari orang. Aku tahu tentang Jaksa.”
Tsurara : “Eh...”
Kurosagi : “Banyak hal terjadi sebelumnya. Saat itu aku sangat mengerti realitas dari hukum. Orang itu sungguh tidak ingin bermain untuk kalah.”
Kurosagi menarik lengan Tsurara. “Kau segera rapikan barang-barang mu dan pindah, aku akan membayarmu untuk itu dan kau tak perlu bekerja paruh waktu lagi.”
Tsurara : “Banyak hal?... maksudmu kasus 6 tahun yang lalu???... maafkan aku..., aku tidak mengetahui apapun. Aku...”
Kurosagi : “Lalu kenapa bila kau mengetahui tentang hal itu?.. itu adalah masalahku. Aku tidak membutuhkan simpati mu. Kau.. segera pergi dari sini, secepatnya.”

Tsurara : “Kau...bisakah kau bahagia seperti ini?”

BACA JUGA SINOPSIS LAINNYA



0 comments:

Post a Comment


Friend Link List